Home / Berita / Pemerintahan / BATANG RENCANAKAN LOCKDOWN RT DAN ISOLASI TERPUSAT

Berita

Batang Rencanakan Lockdown RT Dan Isolasi Terpusat

Batang Pemerintah Kabupaten Batang menggelar rapat koordinasi penanganan COVID-19 bersama Forkopimda di Aula Bupati Batang, Kabupaten Batang, Senin (28/6/2021).

Batang Pemerintah Kabupaten Batang menggelar rapat koordinasi penanganan COVID-19 bersama Forkopimda di Aula Bupati Batang, Kabupaten Batang, Senin (28/6/2021).

Bupati Batang Wihaji mengatakan, Bahwa jumlah kasus positif COVID-19 terus meningkat. Lockdown RT akan lebih jelas, karena nanti ada Surat Edaran (SE) terkait tugas pokok dan fungsi serta peran masing - masing lembaganya.

“Lockdown RT rencana akan diberlakukan jika ada minimal 5 Rumah yang terpapar COVID-19  agar ada ketegasan dari Pemerintah Daerah untuk penanganan COVID-19,” jelasnya.

Ia juga menyatakan isolasi mandiri di rumah sendiri kurang efektif, maka pihaknya akan mempusatkan isolasi disetiap kecamatan.

Yang positif, Lanjut dia, isolasi mandiri terpusat selama 10 hari akan mendapatkan Rp500 ribu dan keluarganya mendapatkan Rp500 ribu untuk makan di rumah

“Support bantuan uang isolasi tersebut agar masyarakat yang terpapar COVID-19 tidak pergi kemana - mana. Karena Pemerintah memiliki tanggung jawab yang sedang terisolasi,” tandasnya.

Perlu diketahui Perhari ini jumlah kasus yang terpapar COVID-19  sampai dengan Senin 28 Juni 2021  mencapai 297 orang dan hampir semua  kecamatan ada. (MC Batang, Jateng/Roza/Jumadi)