Home / Berita / Sosial / POKJALUH KEMENAG BATANG KIBARKAN BENDERA DI PESISIR PANTAI

Berita

Pokjaluh Kemenag Batang Kibarkan Bendera di Pesisir Pantai

Batang - Meski Pandemi COVID-19, gelora memperingati HUT Kemerdekaan Indonesia Ke-76 tidak bisa padam. Hal itu ditunjukkan dengan mengibarkan Sang Saka Merah Putih oleh Ketua Pokjaluh Al Mukaromah, sambil berkeliling hampir dua jam di perairan pesisir Batang, Kabupaten Batang, Selasa (17/8/2021).

Batang - Meski Pandemi COVID-19, gelora memperingati HUT Kemerdekaan Indonesia Ke-76 tidak bisa padam. Hal itu ditunjukkan dengan mengibarkan Sang Saka Merah Putih oleh Ketua Pokjaluh Al Mukaromah, sambil berkeliling hampir dua jam di perairan pesisir Batang, Kabupaten Batang, Selasa (17/8/2021).

Ketua Pokjaluh Al Mukaromah mengatakan, berupaya menyemangati para nelayan di tengah lautan dengan pekik merdeka.

Selain itu, ia juga mengelilingi pinggir dermaga Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) sembari menyapa para karyawan yang sedang menepi di dermaga. 

Kegiatan ini, Lanjut dia, digelar bersama jajaran Brimob Batalyon B dan Polair dipimpin langsung oleh Danyon Brimob Kompol Yuniarto Assyidiq.

“Kami juga menyapa dan berbaur bersama jajaran Brimob Pekalongan, Komunitas Jetsky  Batang yang sedang membagikan sembako di tengah laut Pantai Sigandu,” jelasnya.

Dijelaskannya, menyambangi nelayan di tengah laut ini dalam rangka agar tetap menjaga gelora mencintai Indonesia, meski berada di tengah samudra.

Salah seorang anggota komunitas jetsky Dian, ikut berkeliling menyampaikan rasa bahagia karena bisa memekikkan kata merdeka di tengah samudra bersama sejumlah orang yang tidak bisa memperingati kemerdekaan di daratan. (MC Batang, Jateng/Heri/Jumadi)