Home / Berita / Pembangunan / WARGA DESA PLOSOWANGI BATANG DAPATKAN BANTUAN RTLH DARI SATPOL PP PROVINSI JATENG

Berita

Warga Desa Plosowangi Batang Dapatkan Bantuan RTLH Dari Satpol PP Provinsi Jateng

Batang - Dalam rangka memperingati HUT Ke-73 Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Provinsi Jawa Tengah menggelar bantuan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) serentak se-Jawa Tengah.

Batang - Dalam rangka memperingati HUT Ke-73 Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Provinsi Jawa Tengah menggelar bantuan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) serentak se-Jawa Tengah.

Kabupaten Batang sendiri menerima satu bantuan RTLH yang berlokasi di Desa Plosowangi Kecamatan Tersono Kabupaten Batang, Rabu (15/3/2023).

Kepala Satpol PP Provinsi Jateng Budiyanto mengatakan, hari ini merupakan acara serentak bedah rumah di seluruh Jateng dalam rangka memperingati HUT Ke-73 Satpol PP Provinsi Jateng.

“Ada 35 unit kabupaten dan kota yang mendapatkan bantuan RTLH. Setiap unitnya anggaran perbaikan yang diperoleh sebesar Rp20.000.000,00 dengan rincian Rp18.000.000,00 untuk perbaikan rumah dan Rp2.000.000,00 untuk tenaga tukang,” jelasnya.

Salah satunya di Kabupaten Batang yang menerima bantuan RTLH ini Ketua Linmas Desa Plosowangi yang sudah mengabdikan pengamanan di lingkungannya.

Program bedah rumah menjadi semakin menarik, karena adanya keterlibatan masyarakat, pemerintah dan dunia usaha untuk bersama-sama terlibat dalam pembangunan.

“Kegiatan ini secara budaya telah membantu mempertahankan dan memperkuat budaya gotong-royong dan saling peduli antar sesama,” tandasnya.

Sementara itu, salah satu penerima bantuan RTLH Ketua Linmas Desa Plosowangi Nur Abidin (53) mengucapkan, terima kasih kepada Satpol PP Provinsi Jawa Tengah yang telah membangunkan rumah yang kondisinya sudah tidak layak huni.

“Pembedahan RTLH yang diintruksikan fokus pada tembok, atap, dan lantai serta ventilasi udara. Tadinya rumah saya bertembok hanya papan kayu yang sudah pada kropos dan lantainya masih tanah,” ujar dia.

Ia berharap, adanya program ini dari Satpol PP Provinsi Jateng semoga makin banyak para anggota Linmas yang mendapatkan bantuan RTLH. (MC Batang, Jateng/Roza/Jumadi)