Home / Berita / Kesehatan / PASTIKAN SEHAT, DINKES PERIKSA KEMBALI KESEHATAN CALHAJ ASAL BATANG

Berita

Pastikan Sehat, Dinkes Periksa Kembali Kesehatan Calhaj Asal Batang

Batang - Sebelum berangkat, Calon Jamaah haji (Calhaj) asal Kabupaten Batang dilakukan pemeriksaan kesehatan kembali. Pemeriksaan kesehatan terutama dibagian mata yang bisa menjadi upaya tidak ada gangguan pada mata.

Batang - Sebelum berangkat, Calon Jamaah haji (Calhaj) asal Kabupaten Batang dilakukan pemeriksaan kesehatan kembali. Pemeriksaan kesehatan terutama dibagian mata yang bisa menjadi upaya tidak ada gangguan pada mata.

“Bahwa Calhaj asal Kabupaten Batang kemarin memang sudah dilakukan pemeriksaan kesehatan, untuk hari ini hanya pengecekan kembali pemeriksaan kesehatan,” kata Kepala Seksi Surveilans Dinas Kesehatan Batang Amat Zainudin saat ditemui di halaman Pendopo, Kabupaten Batang, Senin (5/6/2023).

Pemeriksaan kesehatan pagi ini berfokus pada mata untuk memastikan tidak ada gangguan kepada jamaah haji.

“Jika ada yang merasa tidak enak pada mata, kami berikan obat mata untuk dibawa agar memberikan kenyamanan ibadah waktu di tanah suci,” jelasnya.

Selain mata kami juga memeriksa meliputi cek suhu, tensi darah dan pemeriksaan penyakit bawaan.

“Kami mendoakan semua Calon Jamaah haji asal Kabupaten Batang selalu dalam keadaan sehat sewaktu menjalankan ibadah di tanah suci,” ujar dia.

Dinas Kesehatan Kabupaten Batang mengerahkan tim PSC 119 untuk mengawal Calon Jamaah haji hingga sampai asrama haji Donohudan Solo. (MC Batang, Jateng/Roza/Jumadi)