Pemkab Batang Gelar Musyawarah dan Pengukuhan DP Korpri Periode 2023-2028

Batang Wakil Ketua IV Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesia (DP Korpri) Provinsi Jawa Tengah Ema Rahmawati, mengukuhkan DP Korpri Kabupaten Batang Periode 2023-2028 dalam Musyawarah IV Korpri Kabupaten Batang Tahun 2023 di Aula Bupati Batang, Kabupaten Batang, Rabu (18/10/2023).
Batang Wakil Ketua IV
Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesia (DP Korpri) Provinsi Jawa
Tengah Ema Rahmawati, mengukuhkan DP Korpri Kabupaten Batang Periode 2023-2028 dalam
Musyawarah IV Korpri Kabupaten Batang Tahun 2023 di Aula Bupati Batang, Kabupaten
Batang, Rabu (18/10/2023).
Ema berpesan kepada DP
Korpri Kabupaten Batang, menjelang tahun politik, diharapkan netralitas Aparatur
Sipil Negara (ASN) tetap terjaga.
“Di tahun politik, kita
sebagai ASN harus berhati-hati menjaga tangan dan lisan kita, misal saat
berfoto, jangan berpose menunjukkan jari, lebih baik berpose dengan tangan
mengepal,” tegasnya.
Ia menambahkan,
organisasi Korpri diharapkan mempunyai spirit dan jiwa korps yang kuat, apabila
ada anggota yang melakukan kesalahan harus saling mengingatkan.
“Saya juga ingin
mengucapkan terimakasih kepada pengurus Korpri yang lama, karena telah mengabdi
selama ini, mudah-mudahan kepengurusan yang baru ini dapat membawa perubahan
bagi Korpri,” jelasnya.
Sementara itu, Penjabat
(Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki sekaligus Ketua DP Korpri Kabupaten Batang
Periode 2023-2028, berharap pengurus yang baru ini dapat amanah dan bisa
menjalankan tugasnya dengan baik.
“Untuk pengurus yang
baru, saya mohon setelah pelantikan ini untuk bisa konsolidasi dan menyusun
program kerja yang akan kita laksanakan dalam 5 tahun ke depan,” harapnya.
Ia juga berharap, kepada
anggota Korpri ada inovasi-inovasi baru dalam rangka meningkatkan kesejahteraan
para anggota Korpri.
Dewan Pengurus Korpri Kabupaten
Batang Periode 2023-2028, yaitu Lani Dwi Rejeki sebagai Ketua, Agung Wisnu
Barata sebagai Wakil Ketua 1, Ulul Azmi sebagai Wakil Ketua 2, Darsono sebagai Ketua
Bidang Organisasi dan Kelembagaan, Dwi Riyanto sebagai Ketua Bidang Disiplin
Jiwa Korps dan Wawasan Kebangsaan, Siti Ghoniyah sebagai Ketua Bidang Pelindung
dan Bagian Hukum, Triossy Juniarto sebagai Ketua Bidang Usaha dan Kesra, Yarsono
sebagai Ketua Bidang Kerohanian Olahraga dan Sosial Budaya, Nurlaili Endahwati sebagai
Ketua Bidang Pengabdian Masyarakat, Agung Widodo sebagai Ketua Bidang
Pengendalian, dan Willopo sebagai Ketua Bidang Hubungan Masyarakat. (MC Batang,
Jateng/Ardhy/Jumadi)