Home / Berita / Acara Pimpinan Daerah / PSDKU UNDIP BATANG AKAN MELAKUKAN PERALIHAN PROGRAM STUDI

Berita

PSDKU UNDIP Batang Akan Melakukan Peralihan Program Studi

Semarang - Pemerintah Kabupaten Batang melakukan audiensi dengan Universitas Diponegoro (UNDIP) Semarang tentang penghapusan program studi D3 di gedung Program Studi di Luar Kampus Utama (PSDKU) UNDIP Batang.

Semarang - Pemerintah Kabupaten Batang melakukan audiensi dengan Universitas Diponegoro (UNDIP) Semarang tentang penghapusan program studi D3 di gedung Program Studi di Luar Kampus Utama (PSDKU) UNDIP Batang.

“Iya, hari ini Pemkab Batang menanyakan keberlangsungan kegiatan perkuliahan PSDKU Batang yang akan ditutup sementara pendaftaran mahasiswa baru,” kata Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki usai audiensi di Ruang Sidang Rektor UNDIP Semarang, Senin (24/7/2023).

Sedangkan untuk perkuliahannya sendiri tetap masih berjalan hingga semua mahasiswa yang sudah masuk program studi D3 di PSDKU Batang dapat lulus semua.

“Ke depannya PSDKU Batang dalam jangka waktu sekitar 2 tahun sedang dirumuskan peralihan program studi dari D3 menjadi D4 dan S1 terapan,” jelasnya.

Program studinya akan disesuaikan dengan kebutuhan tenaga kerja di Kabupaten Batang seperti, seperti progam studi teknik industri yang menurutnya ada wacana akan dibuka di PSDKU Batang.

Hal ini, lanjut dia, untuk menjawab tantangan adanya Kawasan Industri Terpadu (KIT) Batang dan industri lainnya, sehingga bisa nyambung kompentensi yang dibutuhkan oleh para perusahaan.

“Mudah-mudahan mahasiswa PSDKU Batang akan mencetak tenaga SDM yang dicari perusahaan industri sekarang,” harapnya.

Sementara itu, Rektor UNDIP Semarang Yos Johan Utama menyampaikan, bahwa pihaknya tidak akan menutup kampus yang berada di Kabupaten Batang, hanya akan dialihkan saja program studinya.

“Untuk itu, sementara ini tidak menerima mahasiswa baru yang masuk supaya penyesuaian program studi, karena menunggu semua mahasiswa program studi D3 lulus dahulu,” terangnya.

Sebenarnya, peralihan program studi D3 menjadi D4 dan S1 terapan tidak hanya di PSDKU Batang tetapi di semua PSDKU di seluruh Indonesia.

Sebagai informasi, D4 merupakan jenjang Diploma yang setara dengan S1. Program D4 dalam jenjang pendidikan dinilai setara karena bobot keilmuannya yang sama.

“Adanya peralihan program ini harapannya, untuk meningkatkan agar menghasilkan pendidikan vokasi yang berkualitas dapat bersaing kompetitif didunia kerja,” pungkasnya. (MC Batang, Jateng/Roza/Ela)