Home / Berita / Pemerintahan / HUDA AIRLANGGA WAKILI EKS-KARISIDENAN PEKALONGAN DALAM FESTIVAL LOMBA DALANG ANAK

Berita

Huda Airlangga Wakili Eks-Karisidenan Pekalongan Dalam Festival Lomba Dalang Anak

Batang - Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki melepas Dalang Cilik Ananda Huda Airlangga yang akan mewakili Kabupaten Batang mengikuti festival lomba dalang anak tingkat Jawa Tengah di Kabupaten Sragen.

Batang - Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki melepas Dalang Cilik Ananda Huda Airlangga yang akan mewakili Kabupaten Batang mengikuti festival lomba dalang anak tingkat Jawa Tengah di Kabupaten Sragen.

Festival lomba dalang anak tingkat tingkat Jawa Tengah akan dilaksanakan pada tanggal 18 September 2022.

“Saya merasa bangga bisa melepaskan anak berbakat bernama Huda Airlangga bukan mewakili Kabupaten Batang saja, tetapi eks-Karisidenan Pekalongan dalam festival lomba anak tingkat Jawa Tengah,” kata Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki usai melepas dalang cilik di Pendopo, Kabupaten Batang, Jumat (9/9/2022).

Pemerintah Kabupaten Batang sangat mendukung penuh kepada Ananda Huda Airlangga dengan segudang prestasinya.

“Ananda Huda Airlangga yang berasal dari Desa Tragung Kecamatan Kandeman Kabupaten Batang masih berusia 11 tahun lebih sedikit, mewakili festival lomba dalang anak tingkat Jawa Tengah dengan usia paling muda dibanding lainnya,” jelasnya.

Terima kasih untuk Persatuan Pedalangan Indonesia (Pepadi) Kabupaten Batang yang telah bekerja keras menyeleksi potensi dalang-dalang cilik di seluruh kecamatan sampai akhirnya menemukan yang terbaik.

Masyarakat Kabupaten Batang, lanjut dia, harus bangga di tengah era modern ini yang dimana anak-anak bermain game dan media social, tapi masih ada yang nguri-nguri budaya wayang.

Ia berpesan, jika nanti waktu lomba jangan grogi dan patah semangat melihat lawan-lawannya yang lebih tua darinya. Malahan hal itu bisa menjadikan motivasi untuk menampilkan yang maksimal.

“Kita semua berdoa, Ananda Huda Airlangga bisa mencapai prestasi terbaik dan menjadi juara dalam festival lomba anak tingkat Jawa Tengah,” ujar dia. (MC Batang, Jateng/Roza/Jumadi)