Gubernur Jateng Lantik Lani Dwi Rejeki Jadi Pj Bupati Batang

Semarang - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo melantik empat Penjabat (Pj) kepala daerah di Jateng. Ganjar berpesan agar para Penjabat itu memiliki gerakan anti korupsi. Salah satunya Sekretaris Daerah Kabupaten Batang Lani Dewi Rejeki sebagai Penjabat Bupati Batang.
Semarang - Gubernur
Jawa Tengah Ganjar Pranowo melantik empat Penjabat (Pj) kepala daerah di Jateng.
Ganjar berpesan agar para Penjabat itu memiliki gerakan anti korupsi. Salah
satunya Sekretaris Daerah Kabupaten Batang Lani Dewi Rejeki sebagai Penjabat
Bupati Batang.
“Saya komunikasi dengan
Mendagri tadi pagi ada yang kita siapkan empat. Beliau bilang kepada kami untuk
memberikan rambu-rambu kepada Penjabat ini,” kata Gubernur Jateng Ganjar
Pranowo saat ditemui usai Pelantikan di Gedung Bakti Praja Semarang, Minggu
(22/5/2022) malam.
Ia meminta, para Penjabat
kepala daerah harus bekerja dengan baik dan menjalankan pemerintahan sesuai
dengan kewenangannya.
“Kewenangan Pj kepala
daerah bisa digunakan, tetapi ini berbeda dengan kepala daerah yang dari hasil
Pilkada, maka tidak boleh mengganti, tidak boleh mencabut izin yang lama, agar
stabilitas pemerintahannya bisa terjaga termasuk netralisasi dalam Pilkada,”
jelasnya.
Ia berpesan, para Pj
tetap menjaga integritas mereka. Dia meminta Pj bupati untuk bisa melayani
masyarakat dan bekerja professional. Layani masyarakat dengan baik, karena
mereka semua Aparatur Sipil Negara (ASN), saya minta kerja dengan baik, kerja
yang profesional. Saya peringatkan juga semua punya gerakan anti korupsi.
Ganjar Pranowo juga bakal
mengevaluasi kinerja para Penjabat itu setiap tiga bulan sekali.
“Report (laporan) yang
ada akan kita evaluasi. Jadi kalau kerjanya bagus ya terus, kalau tidak maka
kita akan usulkan nanti untuk mereka dievaluasi. Pesan paling penting itu.
Insyaallah dari empat ini sudah masuk dalam Tim Penilai Akhir (TPA) Presiden,
jadi saya kira sudah diseleksi betul oleh pemerintah pusat,” ungkapnya.
Sementara itu Pj Bupati
Batang Lani Dwi Rejeki mengatakan, pertama saya mengucap syukur Alhamdulillah
memberikan amanah untuk menjadi Pj Bupati Batang. Tugas saya sesuai dari arahan
Pak Gubernur Jateng untuk fokus kepada perkembangan industri yang ada di
Kabupaten Batang.
Selanjutnya,
melanjutkan program-program Bupati Batang Wihaji yang sudah selesai maupun yang
belum selesai akan saya lanjutkan bersama-sama di Pemerintah Kabupaten Batang.
Program itu juga ada yang jangka pendek dan jangka panjang, terpenting akan ada
yang kita prioritaskan.
“Saya juga wajib
melaporkan atau berkomunikasi kepada Gubernur Jateng Ganjar Pranowo jika ada
kendala-kendala yang terjadi dan kinerja menjadi Penjabat bupati ini akan
dievaluasi beliau setiap tiga bulan sekali,” ujar dia. (MC Batang, Jateng/Roza/Jumadi)