BPS Batang : Ayo Sukseskan SPO di Kabupaten Batang
Batang - Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Batang memberikan sosialisasi sensus penduduk Tahun 2020 secara online kepada Dharmawanita Persatuan Kabupaten Batang di Aula Kantor Kabupaten Batang, Kamis (9/1/2020).
Batang
- Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Batang memberikan sosialisasi sensus
penduduk Tahun 2020 secara online kepada Dharmawanita Persatuan Kabupaten Batang
di Aula Kantor Kabupaten Batang, Kamis (9/1/2020).
Jumlah
penduduk Jawa Tengah Tahun 2018 berjumlah 35,84 juta jiwa data dari Dinas
Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Jawa Tengah dan 34, 36 juta jiwa
data dari Badan Pusat Statistik Jawa Tengah. Sensus penduduk Tahun 2020 menjadi
solusi perbedaan data milik pemerintah yang selama ini terjadi.
Statistisi
Ahli Pertama Badan Pusat Statistik Kabupaten Batang Wahyu Triatmo mengatakan, ayo
sukseskan Sensus Penduduk Online (SPO) Tahun 2020 yang dapat dilakukan kapan
saja, secara mandiri selama periode pelaksanaan SPO untuk menyukseskan program
ini sebagai sasaran kaum milenial.
“Kaum
milenial sebagai pelopor untuk optimalisasi teknologi informasi, karena kaum
milenial lebih cenderung pengguna teknologi yang berperan aktif seperti ibu-ibu
saat ini juga termasuk dikatakan kaum milenial. Karena kesehariannya tidak
luput dari dunia sosial media.” jelasnya
Dijelaskannya,
SPO Tahun 2020 dimulai bulan Februari hingga Maret 2020. Syarat untuk melakukan
sensus penduduk online masyarakat harus berwarga Negara Indonesia dan Warga
Negara Asing yang telah tinggal selama minimal satu tahun di Indonesia.
“Cara
melakukan SPO dengan masuk kesitus web sensus.bps.go.id dan mengisi semua
keterangan kependudukan dan perumahan yang ditanyakan secara lengkap.”
tambahnya.
Bagi
penduduk yang belum berpartisipasi dalam SPO akan dicatat oleh petugas sensus
pada juli Tahun 2020. (MC Batang, Jateng/Roza/Jumadi)