Home / Berita / Kegiatan Keagamaan / PESANTREN KILAT UNTUK MANFAAT DUNIA AKHIRAT

Berita

Pesantren Kilat untuk Manfaat Dunia Akhirat

Batang - Di bulan suci Ramadan SMPN 8 Batang menyelenggarakan kegiatan pesantren kilat selama tiga hari, yakni 27-29 Mei, dengan mengetengahkan materi-materi tentang akidah, tata cara ibadah yang benar sesuai tuntunan Rasulullah dan muamalah dengan sesama di Musholla SMPN 8 Kabupaten Batang, Senin (27/5/2019). 

Kepala SMPN 8 Batang, Muhammad Santoso mengemukakan, dalam melatih muamalah, akan menggelar bakti sosial dengan menyerahkan sumbangan dari para siswa dan guru kepada yatim piatu dan fakir miskin yang berada di lingkungan sekitar. 

“Tujuan utama pesantren kilat ini, agar anak dapat memetik manfaat di dunia yaitu memiliki rasa empati dengan mereka yang hidup dengan kekurangan dan di akhirat mendapatkan pahala serta ridho dari Allah Ta’ala,” paparnya.

Santoso mengharapkan, melalui pesantren kilat ini dapat dijadikan pelajaran dan bekal untuk kehidupan para siswa di masa depan.

“Meskipun hanya tiga hari, namun minimal bisa menjadikan motivasi mereka untuk belajar menjadi insan yang lebih baik lagi dari segi ibadah dan hubungan dengan sesama,” pungkasnya. (MC Batang, Jateng/Heri)