Home / Berita / Aktivitas Pemuda Pramuka dan Organisasi Sosial / JAGA SINERGI, PSDKU UNDIP BATANG DIALOG BERSAMA POLSEK

Berita

Jaga Sinergi, PSDKU Undip Batang Dialog Bersama Polsek

Batang - Ada yang menarik pada dies Natalis Ke-67 Universitas Diponegoro di PSDKU Undip kampus Batang, dengan menghadirkan jajaran Polsek Bandar untuk berdialog tentang menjaga lingkungan kampus yang aman dan nyaman.

Batang - Ada yang menarik pada dies Natalis Ke-67 Universitas Diponegoro di PSDKU Undip kampus Batang, dengan menghadirkan jajaran Polsek Bandar untuk berdialog tentang menjaga lingkungan kampus yang aman dan nyaman.

Wakapolsek Bandar Aipda Widyo menyampaikan, pentingnya peran mahasiswa dan keluarga besar Undip Bandar ini menjalin tali persaudaraan yang harmonis dengan lingkungan.

“Dengan hubungan persaudaraan yang baik, antara warga kampus dengan lingkungan sekitar, maka akan tercipta suasana pembelajaran yang aman, nyaman dan produktif,” tegasnya, saat ditemui di Komplek PSDKU Undip Kampus Batang, Kabupaten Batang, Jumat (25/10/2024).

Ketua LPPSDKU Prof.Bambang WHEP menyambut, baik kegiatan ini karena dinilai sangat positif mengingat kampus PSDKU Undip Batang berada di lokasi yang sangat strategis.

“Selain di lingkungan perkampungan, juga berada pada jalur wisata ke Dieng dan kawasan pengembangan agribisnis, sesuai tata ruang wilayah Kabupaten Batang,” terangnya.

Sementara itu, Dosen PSDKU Undip Retno Dwi Irianto mengungkapkan, keberadaan Undip di manapun harus bisa memberikan manfaat yang sebaik mungkin bagi lingkungan.

“Ini sesuai dengan motto Undip yang selalu disampaikan Rektor Undip Prof.Hernomo, Undip Bermartabat dan Bermanfaat,” tandasnya. (MC Batang, Jateng/Heri/Sri Rahayu)