Home / Foto / PETIK JERUK

Foto

PETIK JERUK

Salah seorang pengunjung agroeduwisata, memetik jeruk di UPTD Balai Benih Pertanian, Kecamatan Subah, Kabupaten Batang, Selasa (3/9/2024). Kepala UPTD Balai Benih Pertanian Dispaperta Batang Umi Kulsum mengatakan, tiap harinya sebanyak 200 hingga 300 pengunjung memadati area kebun. Pengunjung tidak dikenakan biaya masuk alias gratis, mereka dipersilakan memetik dan makan langsung dari pohonnya serta bagi yang ingin membawa pulang akan ditimbang per kilogram Rp15 ribu. MC Batang, Jateng/Jumadi/Sri Rahayu