Bekali Kewirausahaan, PSDKU UNDIP Praktik Live e-Commerce di Catra Kopi Batang
Batang - Program Studi D3 Administrasi Pajak UNDIP PSDKU Batang melaksanakan program praktik kewirausahaan di Badan usaha milik desa (Bumdes) Desa Pesantren, Kecamatan Blado, Kabupaten Batang, Rabu (5/6/2024).
Batang
- Program Studi D3 Administrasi Pajak UNDIP PSDKU Batang melaksanakan program
praktik kewirausahaan di Badan usaha milik desa (Bumdes) Desa Pesantren,
Kecamatan Blado, Kabupaten Batang, Rabu (5/6/2024).
Dosen Pengampu Mata
Kuliah Kewirausahaan Ropinov Saputro mengatakan, bahwa program praktik
kewirausahaan untuk mengembangkan semangat peluang berwirausaha. Maka sangatlah
penting, terutama setelah mereka keluar dari perguruan tinggi.
Meskipun, jumlah SKS
Kewirausahaan kecil hanya 2 SKS. Namun mengingat semakin sulitnya lulusan dalam
mencari kerja, kewirausahaan menjadi salah satu tumpuan luaran pendidikan di
UNDIP.
“Untuk menumbuhkan
semangat kewirausahaan dikalangan anak muda kita tantangannya sangatlah besar.
Sehingga lulusan harus dibekali kemampuan wirausaha sesuai dengan perkembangan
digitalisasi saat ini,” jelasnya.
Ia juga menyatakan,
kegiatan mahasiswa yang berkaitan langsung dengan mata kuliah ini menjadi
kegiatan mahasiswa di luar kampus sesuai indikator kinerja utama perguruan
tinggi negeri yang dirangkum dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat.
“Jadi salah satunya yang
menjadi kelas tatap muka bagi mahasiswa yakni Catra Kopi dan Canggal Craft
usaha milik Desa Pesantren dipimpin Barozi yang salah satu desa penopang kampus
kita. Disana mahasiswa PSDKU UNDIP Batang bisa berkontribusi dalam menjawab
permasalahan yang dihadapi dengan Live e-Commerce,” terangnya.
Adanya program praktik
kewirausahan dihadirkan oleh PSDKU UNDIP Batang ini mengingat semakin sulitnya
lulusan baru dalam mencari pekerjaan. Itu sebabnya. Kami menempatkan
kewirausahaan menjadi program prioritas.
Ia berharap, para mahasiswa untuk terus
menyiapkan diri dengan bekal kewirausahaan dan setelah lulus bisa bersaing
dengan mahasiswa yang lainnya di bidang kewirausahaan dengan perkembangan
digital. (MC Batang, Jateng/Roza/Jumadi)