KPU Batang Mulai Distribusikan Logistik Pemilu 2024
Batang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Batang telah memulai tahapan distribusi logistik untuk Pemilu 2024 dengan penuh antusias. Tahapan ini dimulai 9 Februari 2024 dan dijadwalkan berlangsung hingga 12 Februari 2024.
Batang
- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Batang telah memulai tahapan distribusi
logistik untuk Pemilu 2024 dengan penuh antusias. Tahapan ini dimulai 9
Februari 2024 dan dijadwalkan berlangsung hingga 12 Februari 2024.
“Hari ini ada empat
kecamatan yang kita distribusikan. Yang pertama adalah Kecamatan Bawang, terus
Kecamatan Reban yang sudah kita lepas bersama. Setelah selesai dari dua
kecamatan itu, dilanjutkan ke Kecamatan Blado dan Kecamatan Tulis,” kata Ketua
KPU Batang Susanto Waluyo saat ditemui di Gudang Logistik KPU Batang, Kabupaten
Batang, Jumat (9/2/2024).
Proses distribusi
logistik ini dilaksanakan dengan sangat hati-hati, melibatkan 10 truk untuk
mengangkut logistik Pemilu 2024. Selain itu, setiap pengiriman juga
diperlengkapi dengan pengawalan dari pihak Polres Batang untuk memastikan
keamanan logistik tersebut.
“Pengawalan harus dari
kepolisian dari gudang logistik KPU sampai ke Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK)
masing-masing dengan selamat dan aman. Tahapan distribusi logistik ini
melibatkan proses pendistribusian dari Gudang Logistik KPU Batang di Jalan
Sultan Agung, Kecamatan Batang menuju ke 15 kecamatan,” jelasnya.
Proses distribusi
logistik akan berlanjut ke tahap berikutnya, yaitu dari PPK ke Panitia
Pemungutan Suara (PPS) di Desa atau Kelurahan pada 12 Februari 2024. Sementara
pada 13 Februari 2024, distribusi logistik akan disalurkan dari PPS ke Kelompok
Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Namun, lanjut dia, pihak
KPU memberikan perhatian khusus terhadap proses distribusi logistik di
wilayah-wilayah yang sulit dijangkau, seperti Desa Pranten di Kecamatan Bawang
dan Gunung Alang di Kecamatan Blado. Kondisi geografis yang sulit di dua
wilayah tersebut menuntut peningkatan kewaspadaan dalam proses distribusi
logistik.
“Untuk di Gunung Alang
disitu beberapa kali ada tanah longsor. Informasinya akses jalannya sudah bisa
dilalui. Kalau Pranten mungkin muter,” terangnya.
Seluruh tahapan
distribusi logistik ini merupakan bagian dari persiapan yang matang untuk
memastikan kelancaran pelaksanaan Pemilu 2024 di Kabupaten Batang.
“Dengan perhatian dan
kerja keras dari seluruh pihak terkait, diharapkan proses distribusi logistik
ini dapat berjalan dengan lancar dan aman sehingga masyarakat dapat menggunakan
hak pilihnya dengan nyaman dan tanpa hambatan,” pungkasnya. (MC Batang,
Jateng/Edo/Sri Rahayu)