Tokoh Muda Ajak Gen Z Cerdas Gunakan Hak Pilih

Batang - Peran pemuda untuk bangsa Indonesia tidak dapat dikesampingkan, karena hampir di setiap prosesnya hingga meraih kemerdekaan, tidak terlepas dari kontribusinya. Memperingati Hari Sumpah Pemuda Ke-95, melalui upacara yang dipimpin Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki, para pemuda berupaya menunjukkan rasa persatuan dan kesatuan ditengah kemajemukan.
Batang - Peran pemuda untuk bangsa Indonesia tidak dapat dikesampingkan, karena hampir di setiap prosesnya hingga meraih kemerdekaan, tidak terlepas dari kontribusinya. Memperingati Hari Sumpah Pemuda Ke-95, melalui upacara yang dipimpin Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki, para pemuda berupaya menunjukkan rasa persatuan dan kesatuan ditengah kemajemukan.
Ketua PC IPNU Batang,
Saiful Bahri menanggapi positif keikutsertaan para pemuda dari berbagai
golongan dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda, yang dijadikan pengingat sebagai
tonggak awal perjuangan merebut kemerdekaan. Menyikapi tahun politik yang makin
dekat, para pemuda diharapkan lebih teliti dalam menerima setiap informasi dari
berbagai media.
“Jangan mudah terkecoh
terhadap kabar yang bertebaran di medsos. Termasuk memandang calon pemimpin
masa depan, muda maupun senior semuanya bersatu demi membangun Indonesia, namun
utamakanlah adab terlebih dahulu, baru ilmu,” katanya, usai mengikuti upacara
Hari Sumpah Pemuda ke-95, di halaman Pendopo, Kabupaten Batang, Sabtu
(28/10/2023).
Hal senada pun
disampaikan Ketua Pemuda Kristen Batang, Yulius Sulistianto mengatakan, sebagai
generasi muda, semangat Sumpah Pemuda selalu membara.
“Apapun agamamu, apapun
sukumu, kita tetap bersatu dalam satu tanah air, satu bangsa dan satu bahasa
Indonesia,” tegasnya.
Menanggapi tahun
politik 2024, ia mengharapkan para pemuda ikut berkontribusi dengan menggunakan
hak pilihnya.
“Kita cari pemimpin
yang bisa jadi contoh dalam perilaku, perkataan, sikap kasih dan kesetiaannya
serta bersih dari korupsi,” tuturnya.
Sosok pemimpin ideal
baginya adalah yang bersemangat dan berjiwa muda, tanpa melihat usia. Mampu
menjadi teladan dalam keluarga dan lingkungan sekitarnya, sehingga mampu
menginspirasi agar menjadi pribadi yang lebih baik.
Sementara itu, Pj
Bupati Batang Lani Dwi Rejeki menegaskan, melalui kemajemukan dapat dijadikan sebuah
kekuatan luar biasa untuk memajukan Indonesia.
“Jadi partisipasi
pemuda-pemudi Indonesia selalu dinanti melalui peran masing-masing, sesuai
kompetensinya,” ujar dia. (MC Batang, Jateng/Heri/Jumadi)