Home / Berita / Acara Pimpinan Daerah / PJ BUPATI BATANG MINTA, PENGURUS KWARCAB PRAMUKA EKSIS DALAM KEPEDULIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT

Berita

Pj Bupati Batang Minta, Pengurus Kwarcab Pramuka Eksis Dalam Kepedulian dan Pengabdian Masyarakat

Batang - Dalam rangka mengembangkan pengabdian ke masyarakat, Kwartil Cabang (Kwarcab) Kabupaten Batang menggelar Musyarawah Cabang XI Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Batang dibuka secara resmi oleh Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki di Gedung Pramuka, Kabupaten Batang, Selasa (28/2/2023).

Batang - Dalam rangka mengembangkan pengabdian ke masyarakat, Kwartil Cabang (Kwarcab) Kabupaten Batang menggelar Musyarawah Cabang XI Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Batang dibuka secara resmi oleh Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki di Gedung Pramuka, Kabupaten Batang, Selasa (28/2/2023).

Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki mengatakan, apresiasi dan sukses untuk pemilihan kepengurusan yang baru Kwarcab Pramuka Kabupaten Batang untuk lima tahun ke depan sekaligus pertanggung jawaban program kerja dan terus mengabdi ke masyarakat.

“Hal ini ditunjukkan kepada pengurus Kwarcab Pramuka Kabupaten Batang terus membantu Pemerintah Kabupaten Batang dalam berbagai kejadian seperti menjadi relawan saat ada bencana banjir maupun yang lainnya,” jelasnya.

Perkembangan Pramuka di Kabupaten Batang juga semakin berkembang melihat anggota saat ini berjumlah 1.300 anggota. Meskipun berbagai kegiatan pramuka tidak berjalan selama 2 tahun belakangan karena adanya COVID-19.

“Saya meminta pengurus Kwarcab Pramuka Kabupaten Batang selalu eksis dalam kepedulian dan pengabdian ke masyarakat Kabupaten Batang. Sehingga, dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas pendidikan kepramukaan sebagai lembaga pembentukan karakter anak muda,” tegasnya.

Serta sudah berperan aktif membentuk generasi muda yang tangguh, cakap, berkarakter, dan cintai tanah air.

Ia juga mengatakan, pramuka dihadapkan zaman millenial yang semua serba cepat dan instan. Tentu hal ini berdampak positif dan negatif bagi perkembangan generasi muda.

Di bidang positif dapat menciptakan terobosan dan pengaruh negatif bisa kehilangan indetitas sebagai jati diri bangsa indonesia.

Ia berharap, para pemuda jangan sampai rapuh. Gerakan pramuka harus hadir untuk menjawab tantangan zaman sekarang.

Sementara itu, Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Hukum Kwartil Daerah Jawa Tengah Heru Djatmiko mengatakan, bahwa hari ini Kwascab Kabupaten Batang melakukan Muscab untuk memilih pengurusan baru dan melaporankan pertanggung jawaban kinerjanya.

“Forum ini juga menjadi musyawarah tertinggi di kwartir cabang untuk menentukan arah dan kebijakan program kerja lima tahun ke depan,” terangnya.

Kwarcab Kabupaten Batang di Jawa Tengah sudah 3 kali mendapatkan prestasi di beberapa bidang selama tiga tahun terakhir ini sebelum adanya COVID-19.

“Untuk itu mudah-mudahan pengurus yang baru ini dapat bekerja dengan keras pada programnya, supaya dapat meraih prestasi kembali di tingkat Jawa Tengah,” ujar dia. (MC Batang, Jateng/Roza/Jumadi)