Home / Berita / Pariwisata / SBJ RAYAKAN TAHUN BARU BERBALUT PAGELARAN SENI

Berita

SBJ Rayakan Tahun Baru Berbalut Pagelaran Seni

Batang Meski Pemerintah Kabupaten Batang meniadakan pesta kembang api, namun nyatanya tak menyurutkan semangat warga Batang untuk merayakan malam pergantian tahun 2023, di sejumlah destinasi wisata hingga kafe yang menyuguhkan pertunjukan musik.

Batang Meski Pemerintah Kabupaten Batang meniadakan pesta kembang api, namun nyatanya tak menyurutkan semangat warga Batang untuk merayakan malam pergantian tahun 2023, di sejumlah destinasi wisata hingga kafe yang menyuguhkan pertunjukan musik.

Salah satu destinasi wisata yang menyuguhkan pagelaran seni budaya berbalut kearifan lokal, yakni Safari Beach Jateng (SBJ), yang letaknya bersebelahan dengan Pantai Sigandu Kabupaten Batang.

General Manajer Safari Beach Jateng Suharto mengatakan, momentum tersebut, tak dilewatkan oleh SBJ, karena selain even pertama, juga karena pesta kembang api sudah menjadi bagian yang tidak dapat terpisahkan dengan malam tahun baru.

“Tahun baru itu identik dengan menyalakan kembang api. Tapi khusus malam ini kami pakai yang ringan dan sederhana, karena untuk menjaga satwa kami tetap nyaman,” katanya saat ditemui di pelataran Safari Beach Jateng, Kabupaten Batang, Sabtu (31/12/2022) malam.

Safari Beach Jateng juga tak ingin maju sendiri, maka pada malam pergantian tahun 2023, menggandeng para pelaku seni yang mengusung kearifan lokal Batang.

“Kami sangat bangga, karena yang tampil semuanya pelaku seni muda lokal dan penampilannya sangat luar biasa,” ungkapnya.

Acara diakhiri dengan fire dance dan menyalakan kembang api, sehingga menambah kemeriahan malam pergantian tahun.

“Semoga di tahun 2023, dunia pariwisata makin meningkat dan membawa nama Kabupaten Batang makin dikenal publik,” harapnya.

Sementara itu, Kapolsek Batang Kota, AKP Akhmad Almunasifi mengatakan, even malam pergantian tahun di Safari Beach Jateng , yang sebenarnya akan digelar hingga pukul 00.00 WIB, namun karena kondisi cuaca yang tidak menentu, maka acara diajukan 1 jam lebih awal.

“Ini bukan masalah pelarangan menyalakan kembang api namun karena faktor cuaca. Apalagi arahan dari Penjabat Bupati, supaya masyarakat tidak berlebihan karena cuaca kurang mendukung,” tegasnya.

Untuk menjaga keamanan dan kenyamanan pengunjung, Polsek Batang Kota bersama aparat gabungan menyiagakan 50 personel.

“Alhamdulillah di sarana publik lainnya, khususnya di wilayah Kecamatan Batang, intensitas berkerumun berkurang,” ujar dia.

Ia menambahkan, meski banjir telah surut, namun masyarakat tetap meningkatkan kewaspadaan, karena cuaca tidak menentu dan bisa berubah setiap saat.

Salah satu pengunjung, Rini mengutarakan, malam pergantian tahun kali ini lebih memilih merayakannya bersama keluarga di SBJ karena faktor cuaca.

“Biasanya kalau malam tahun baru kami sekeluarga menghabiskan waktu ke Semarang. Tapi karena sekarang cuacanya sering hujan , jadi lebih milih di sini, apalagi pas kembang apinya nyala wah bagus banget, tadi juga sempat mengabadikan di kamera gawai,” pungkasnya. (MC Batang, Jateng/Heri/Jumadi)