Pengurus Baru Dikukuhkan, HAKLI Diminta Konsentrasi Tangani Stunting
Batang Pengurus baru Himpunan Ahli Kesehatan Lingkungan Indonesia (HAKLI) Kabupaten Batang baru saja dikukuhkan oleh Wakil Ketua II HAKLI Jawa Tengah, Holy Kurniawati. Dalam arahannya, ia meminta agar para pengurus lebih berkonsentrasi pada penanganan Stunting.
Batang Pengurus baru
Himpunan Ahli Kesehatan Lingkungan Indonesia (HAKLI) Kabupaten Batang baru saja
dikukuhkan oleh Wakil Ketua II HAKLI Jawa Tengah, Holy Kurniawati. Dalam
arahannya, ia meminta agar para pengurus lebih berkonsentrasi pada penanganan Stunting.
“Stunting itu memang
diakibatkan oleh faktor lingkungan. Seperti kondisi rumah, gizi ibu, budaya
ketika di rumah,” katanya usai mengukuhkan pengurus baru HAKLI Cabang Kabupaten
Batang dan Kota Pekalongan, di Hotel Sahid Mandarin, Kota Pekalongan, Rabu (28/12/2022).
Para sanitarian
diupayakan untuk meminimalisir faktor penyebab Stunting.
“Penyebabnya beragam,
bisa dari kondisi air dan tanah di lingkungan rumahnya,” tegasnya.
Ia menegaskan, tugas
nyata lainnya yakni untuk menjaga lingkungan demi kesehatan masyarakat, dengan
melakukan pengawasan terhadap depot air minum.
“Mereka melakukan
pemeriksaan secara rutin. Sanitarian juga memantau kepemilikan jamban sehat,
serta melakukan pemanfaatan sampah basah maupun kering,” jelasnya.
Ketua HAKLI Cabang
Batang Eris Saraswanto mengatakan, para sanitarian terus berupaya
menyosialisasikan kepada masyarakat khususnya di desa-desa, agar memiliki
lingkungan rumah yang sehat.
“Terkadang masih ada
rumah yang beralaskan tanah, padahal itu juga bisa jadi penyebab timbulnya
stunting. Nyatanya banyak warga di desa yang lebih mementingkan gengsi untuk
memiliki kendaraan baru, dibandingkan merenovasi rumahnya agar lebih layak,”
ungkapnya.
Ia menerangkan, Stunting
tidak hanya disebabkan kurang gizi, tapi juga disebabkan menderita cacingan.
(MC Batang, Jateng/Heri/Jumadi)