Home / Berita / Pemuda dan Olahraga / FPTI BATANG TARGETKAN JUARA UMUM DULONGMAS BUPATI CUP 2021

Berita

FPTI Batang Targetkan Juara Umum Dulongmas Bupati Cup 2021

Batang - Kabupaten Batang terpilih menjadi tuan rumah penyelenggara Pekan Olahraga Panjat Tebing eks Karesidenan Kedu, Pekalongan dan Banyumas (POR-Dulongmas), Bupati Cup 2021.

Batang - Kabupaten Batang terpilih menjadi tuan rumah penyelenggara Pekan Olahraga Panjat Tebing eks Karesidenan Kedu, Pekalongan dan Banyumas (POR-Dulongmas), Bupati Cup 2021.

Dipilihnya Batang menjadi tuan rumah penyelenggara Pekan Olahraga panjat tebing tak lepas dari atlet-atlet asal Batang mampu menunjukkan prestasinya di kancah nasional. 

“Dipilihnya Batang sebagai penyelenggara Pekan Olahraga Panjat Tebing, karena ada sejarah sukses atlet kita yang mampu berprestasi ditingkat nasional bahkan internasional,” kata Bupati Batang Wihaji usai membuka POR-Dulangmas Bupati Cup 2021, di Hutan Kota Rajawali (HKR), Kabupaten Batang, Jumat (10/12/2021). 

Ia pun menyebutkan, atlet Panjat Tebing asal Batang di kancah internasional kelas senior  atas nama Khiromal Khotibin dan Cipto Saputra. Maka hal ini bisa memotivasi atlet-atlet muda Batang maupun luar daerah lainnya, supaya terus berprestasi.

“Pertandingan Panjat Tebing ini bagian dari awal rekrutmen calon-calon atlet profesional dari berbagai daerah. Panjat Tebing di Batang menjadi ciri khas, karena sudah melahirkan atlet nasional. Maka menjadi prioritas kami untuk menambah fasilitasnya,” jelasnya. 

Wihaji juga meminta atlet Panjat Tebing untuk tetap semangat dan jaga profesionalitas dalam bertanding dan menjaga Protokol kesehatan. 

Sementara itu, Ketua Wakil Ketua Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kabupaten Batang Putut Husmadiman mengatakan, ada 129 atlet olahraga Panjat Tebing dari 10 kabupaten dan kota yang bertanding di HKR Batang. 

“Untuk Kabupaten Batang kita ingin meraih emas sebanyak - banyaknya. Kalau bisa juara umum,” tegasnya.

Menurutnya, target itu realistis karena Kabupaten Batang menjadi tuan rumah. Apalagi, capaian prestasi olahraga Panjat Tebing patut dibanggakan. 

“Prestasi di level internasional ada Khiromal Khotibin, untuk nasional ada Ruri Dwi Wira, Desi dan Farida. Mereka rata - rata main di nomor speed lead,” ungkapnya. 

Sementara itu, Afif Riyanto Ketua Pantia POR-Dulongmas Olahraga Panjat Tebing Bupati Cup 2021 mengatakan, pelaksanaan kejuaraan POR-Dulongmas Olahraga Panjat Tebing berlangsung mulai 10- 12 Desember.

Ada 129 Atlet Olahraga Panjat Tebing yang akan bertanding yang berasal dari Kabupaten Batang, Purworejo, Temanggung, Banjarnegara, Banyumas, Wonosobo, Tegal, Purbalingga, Brebes dan Kota Tegal.

“Adapaun nomor yang dipertandingkan yakni lead usia 10 tahun, usia 15 tahun, usia 16 tahun untuk puta dan putri dan Lead umum.  Lalu ada speed klasik usia 15 tahun dan speed WR umum,” ujar dia. (MC Batang, Jateng/Jumadi)