Home / Berita / Kegiatan Keagamaan / PERINGATI HARI BURUH, BUPATI BATANG GELAR DOA BERSAMA

Berita

Peringati Hari Buruh, Bupati Batang Gelar Doa Bersama

Batang - Bupati Batang gelar doa bersama yang terdiri dari unsur Pengusaha, Serikat Pekerja/buruh, dan Pemerintah di Rumah Dinas Bupati, Kabupaten Batang, Jumat (1/5/2020).

Batang - Bupati Batang gelar doa bersama yang terdiri dari unsur Pengusaha, Serikat Pekerja/buruh, dan Pemerintah di Rumah Dinas Bupati, Kabupaten Batang, Jumat (1/5/2020).

Doa bersama dan istighosah dipimpin Ketua Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Batang KH Zaenal Iroqi,  KH Zaenal Muttaqin, Imam Masjid Agung Darul Muttaqin Batang KH. Mahbub.

Bupati Batang tetap menerapkan sesuai protokol kesehatan dengan  physical distancing dan live streeming di channel youtube Pemkab Batang.

Bupati Batang Wihaji mengatakan, doa bersama dan istighosah merupakan bentuk kepedulian dan keprihatinan bersama dalam menghadapi wabah pandemi Covid-19.

"Menghadapi masa pandemi Covid-19 semoga para pekerja/buruh, para pengusaha diberikan kelancaran, kesehatan dan kesejahteraannya," tuturnya.

Semoga dengan bermunajat kita juga meminta masyarakat Kabupaten Batang selalu diberikan kesehatan, keamanan, keselamatan dan kebarokahan dalam hidup.

Ia berharap, semoga pandemi COVID-19 dapat segera selesai dan lenyap dari bumi Indonesia.

Kegiatan ini tampak hadir Wakil Bupati Batang Suyono, Dandim 0736 Batang Letkol Kav Henry RJ Napitupulu, Kapolres Batang AKBP Abdul Waras.

Terlihat pula Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Edi Sisworo, Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Bambang Suhartono. (MC Batang, Jateng/Jumadi).