Home / Berita / Pariwisata / BERKEMAH DENGAN SUASANA PEDESAAN DI AGRO WISATA SELOPAJANG BATANG

Berita

Berkemah dengan Suasana Pedesaan di Agro Wisata Selopajang Batang

Batang - Agro Wisata Selopajang merupakan destinasi wisata alam yang mempunyai wahana kolam renang, kolam terapi ikan, flying fox, dan pasar semende. Wisata ini tepatnya berada di Desa Selopajang Timur, Kecamatan Blado, Kabupaten Batang.

Untuk menikmati wisata ini setiap pengunjung hanya dikenakan retribusi parkir sebesar Rp2.000/motor, dan HTM Rp5.000 untuk tiap wahananya.

Penanggung Jawab Sigit Pranomo saat ditemui di lokasi, Selasa (18/6/2019), mengatakan agro wisata selopajang akan dibuka untuk lokasi tempat berkemah. Dengan suasana alam pedesaan yang masih alami dengan udara dingin.

"Lokasi tempat berkemah terletak di kawasan pasar semende. Dengan kontur tanah berbukit-bukit dan banyaknya pohon-pohon di lokasi tersebut," ujarnya.

Saat berkemah, lanjutnya, para pengunjung akan disediakan makanan-makanan tempo dulu untuk mengenang masa dulu dengan sensasi tidur di tenda.

Ia mengharapkan banyaknya pengunjung yang akan berkemah di agro wisata selopajang terutama pengunjung yang akan mengadakan acara reuni dan kumpulan komunitas.

"Ke depannya wisata ini juga akan terus dikembangkan dan akan dilengkapi dengan waterpark, wisata edukasi tanaman herbal dan penginapan," pungkasnya. (MC Batang, Jateng/Roza).